Kisah Danau Lipan ( Cerita dari Kalimantan Timur )

,



Danau Lipan adalah nama sebuah padang luas penuh semak di Kecamatan, Muara , Kutai Kertanegara. Mengapa namanya danau, tetapi daerah ini justru berupa padang luas ?

Pada zaman dahulu, tempat yang kemudian di namakan Danau Lipan itu adalah sebuah laut. Ada sebuah kecelakaan di tepi laut itu. Di kerajaan itu, tinggalah seorang putri cantik jelita bernama Putri Aji Berdarah Putih. Kecantikanaya membuat seseorang raja dari negri asing ingin melamarnya. 

Raja itu datang ke Kerajaan tersebut. Sang Putri menguji raja itu dengan mengajaknya makan malam. Ia terkejut melihat cara makan sang raja yang langsung menggunakan mulut, tanpa menggunakan tangan. Sang putri sangat jijik dan murka.

Setelah makan, sang  Raja mengajukan lamaranya, Sang Putri menjawabnya dengan marah, Tuan, saya merasa hina jika harus berjodoh dengan orang yang cara makannya seperti anjing.

Mendengar hinaan sari sang putri, raja tersebut sangat marah dan kembali ke kapalnya. Ia berniat akan melakukan perang untuk menghancurkan kerajaan Putri Aji Berdarah Putih.

Terjadilah perang yang sangat dahsyat. Ketika melihat kerajaanya muali terancam kalah. Putri Aji Berdarah Putih memakan sirih dan berucap, Jika benar aku adalah jelmaan raja yang sakti, lepah - lepah sirihku ini akan menjadi lipan - lipan yang besar untuk menghancurkan raja dari negri asing itu. Lalu, di semburkanyalah sirih dari mulutnya . Seketika itu juga, lepah - lepah sirih tersebut berubah menjadi ribuan lipan raksasa yang dengan ganasnya menyerang pasukan sang raja itu sampai ke kapalnya.




Prajurit raja tersebut di musnahkan satu persatu dan kapalnya di tenggelamkan.
Setah pasukan raja tersebut telah berhasil di musnahkan, Putri Aji Berdarah Putih pun hilang dengan gaib.
Laut tempat kapal tersebut karam kemudian menjadi dangkal dan berubah menjadi padang  yang luas Sekarang daerah tersebut di namakan Danau Lipan.

 KEMBALI KE CERITA DARI KALIMANTAN TIMUR